PortalKuningan.Com – Sukageri merupakan wisata alam yang ada di Kuningan. Memiliki view atau pemandangan yang indah menjadi ciri khas objek wisata sukageri. Dari alam sukageri kita bisa leluasa melihat dengan jelas betapa indahnya diciptaan tuhan ini. Alamnya murni, iklim sejuk menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan lokal maupun domestik untuk berkunjung ke sukageri.
Sebelum menjadi objek wisata sukageri, dulunya kawasan ini adalah tempat penambangan batu atau masyarakat sekitar sering menyebutnya dengan galian batu. Dengan tangan – tangan kreativitas masyarakat sekitar disulaplah menjadi tempat wisata dengan view indah dan menjadi tempat dimana banyak pasangan yang akan melangsungkan foto prewedding ditempat seindah bumi sukageri.
Baca juga : INILAH 10 OBJEK WISATA TERBAIK DI YOGYAKARTA YANG WAJIB KALIAN COBA
Nah untuk harga tiket masuk objek wisata sukageri tergolong ekonomis, kkarena dengan harga Rp 5.000 untuk tiket masuk dan Rp 2.000 untuk tiket parkir kalian bisa memuaskan diri berlibur dengan aman dan nyaman di sukageri. Bagi kalian yang akan melakukan camping harga untuk satu tendanya itu dibandrol dengan Rp 225.000 (termasuk fasilitas dan caterring sehari 2x), sungguh harga yang sesuai dengan fasilitas yang kita dapatkan.
Langsung saja mari kita simak ulasan PortalKuningan.Com tentang pemandangan indah yang bisa kalian nikmati saat berwisata ke sukageri di Kuningan Jawa Barat.
Artikel terkait : INILAH WISATA PALING POPULER DI KUNINGAN
Wisata Sukageri Memiliki Pemandangan Indah Di Kuningan
1. Sukageri View
Spot yang menjadi masterpiece di tempat wisata sukageri Kuningan.
2. Jembatan Bambu Berbentuk Hati
Ini sih view yang cocok untuk kalian yang ingin memiliki dokumentrasi foto prewedding yang indah. View langsung ke alam Kuningan dengan properti hati seperti ini. Langsung saja tanpa panjang lebar masukan sukageri kedalam spot foto prewedding kalian.
Artikel lainnya : 5 TEMPAT WISATA DI KUNINGAN YANG WAJIB KALIAN KUNJUNGI
3. Menara Bambu
Menara bambu merupakan spot yang paling banyak dikunjungi karena dapat manguji adrenalin kita saat memanjat ke puncak menara bambu. Tapi sampainya kalian di puncak menara bambu kalian bisa berterima kasih kepada yang menciptakan bumi sukageri dan posting foto kalian dengan caption ” Dibawah Tuhan Diatas Kalian “. Keren bukan caption rekomendasinya heheheh.
4. Perahu Bambu
Selain menara bambu ada juga spot lain di sukageri iyalah perahu bambu. Memiliki daya tarik tersendiri bagi kalian yang akan mencoba spot perahu bambu. Berasa kalian berada di film Pirates of the Caribbean hehehe dengan sensasinya yang tak berbeda jauh.
Artikel sejenis : REFRESH YUKKK!!! KALA PENAT DENGAN KERJAAN, IPUKAN TEMPAT YANG TEPAT
5. Menara Bintang
Spot menara bintang paling banyak dicoba oleh remaja karena menurut mereka berasa sedang menikmati nikmat tuhan melalui menaca bimtang sukageri.
6. Gazebo
Gazebo merupakan ruang terbuka yang sengaja dibuat untuk melepas penat dalam bekerja. Di sukageri memiliki gazebo juga yang rasanya di kita akan dibawa ke negeri dongen loh.
Baca artikel ini : Ternyata Cibulan Obyek Wisata Tertua di Kuningan
7. Area Camping
Area camping merupakan area yang dibuat secara khusus oleh pengelola sukageri demi memuaskan pasa wisatawan yang ingin berlibur dan melakukan aktivitas camping di sukageri. Bagi yang belum pernah bisa kalian coba nih teman – teman.
8. Pemandangan Dengan View Indah Sukageri
Saatnya mata kalian dimanjakan dengan indahnya pemandangan yang ada di sukageri pada senja dan malam hari.
Seperti itu ulasan tentang wisata sukageri dengan pemandangan indah di Kuningan yang berhasil PortalKuningan.Com rangkum. Langsung masukan saja wisata sukageri ke list liburan kalian dan jangan lupa untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan dan alam sukageri ya teman – teman. Karena dengan kita menjaga lingkungan bukti bahwa kita peduli terhadap alam ciptaan tuhan dan keturunan kita nantinya masih bisa merasakan apa yang kita rasakan saat ini. Alam, Sri, Rindang dan Indah Kuningan.