PortalKuningan.Com – Ikatan suci pernikahan menyatukan dua keluarga besar dengan berbeda latar belakang. Terdapat kewajiban pasangan untuk saling memiliki, suami mencintai istri begitupula istri harus memiliki cara membahagiakan suami tercinta lahir dan batin. Ketika dalam bahtera rumah tangga terdapat keharmonisan maka rumah menjadi surganya dunia.
Selain ulasan tentang bagaimanakah seorang istri membuat suami bahagia saat pulang kerja ataupun pada malam hari. Dimana momen tersebutlah adalah waktu yang sangat pas menjadi teman hidup selalu ada saat susah maupun senang. Banyak sekali usaha yang dilakukan istri kepada suaminya guna memuaskan kebutuhan, kebahagiaan juga kecintaan dari suami tercinta.
Cara Membahagiakan Suami Tercinta Lahir Dan Batin
Berikut beberapa cara yang bisa dilakukan istri untuk membahagiakan suami tercinta siang dan malam, lahir juga batin, diantaranya :
Baca juga : CARA MUDAH MEMBAHAGIAKAN ISTRI TANPA PERLU MENGHABISKAN BANYAK UANG
1. Jadilah Pendengar Yang Baik
Setiap pasangan yang telah menikah pasti memiliki lila – liku perjalanan yang berbeda satu dengan yang lain. Tak ayal ketika suami pulang kerja dengan rasa letih mengetuk pintu rumah sudah pasti membawa segudang cerita yang bisa didiskusikan bersama istri.
Malam hari adalah waktu yang pas untuk mengembalikan semangat suami dengan menjadi pendengar yang baik terhadap keluh kesah serta kebahagiaan yang dirasakan pada hari itu. Cukup dengarkan setiap kata yang terucap dari mulutnya jika mampu dan bisa beri dia masukan serta support untuk menjalin komunikasi secara aktif.
2. Beri Dukungan Terhadap Pekerjaan Suami
Rasa lelah ini pasti dirasakan oleh istri maupun suami. Namun seorang istri diusahakan bisa menjadi pemberi dukungan terhadap pekerjaan suami ketika pasangannya ada dititik yang sangat membutuhkan sosok yang bisa mengembalikan rasa lelah menjadi rasa percaya diri serta semangat lagi.
Sebagai contoh ketika suami bekerja sebagai content writer, istri hanya perlu membuatkan secangkir kopi hangat lalu duduk disamping suami yang sedang bekerja didepan laptop kesayangannya itu. Memang mudah namun ini akan terasa berat ketika tidak ada kemanuan dari istri untuk membahagiakan suaminya.
3. Membagi Tanggungjawab Rumah Tangga Dengan Adil
Karena rumah tangga adalah menyatukan dua insan dalam ikatan sah menurut agama juga negara. Maka membagi tanggungjawab didalamnya secara adil sangat diperlukan. Usahakan dalam membagi tugas ini sama – sama setuju terdapat pula keikhlasan dalam menjalankannya tanpa ada unsur keterpaksaan.
Cara seperti itu dirasa mampu untuk selalu menjaga hubungan yang romantis. Dari baiknya hubungan suami dengan istri maka akan tercipta rasa saling menyayangi satu sama lain. Pada akhirnya kebahagiaan pasangan menjadi prioritas utama yang perlu diusahakan.
4. Segera Selesaikan Permasalahan
Orang tua dahulu sering memberi tahu bahwa didalam rumah tangga ini tak selamanya berjalan manis, lurus nyaman seperti berjalan di read carpet. Tidak, tidak seindah itu kawan pasti ada permasalahan kecil maupun besar yang akan menerpa menjadi hambatan terhadap hubungan kalian.
Jangan pernah endapkan permasalahan menimbunnya menjadi banyak, segeralah selesaikan permasalahan itu dengan cara yang baik. Cari solusi terbaik untuk menyelesaikan itu semua. Dengan demikian kedewasaan pasangan akan menjadi lebih baik ketika mampu menyelesaikan permasalahan.
5. Utamakan Belanja Kebutuhan Terlebih Dahulu
Mengurusi keperluan rumah tangga hampir sebagian pelakunya adalah istri. Ketika diberikan rejeki oleh suami maka tugas yang paling utama adalah membelanjakan kebutuhan terlebih dahulu. Kalau masih dirasa terdapat lebih istri boleh belanja sesuai keinginan istri.
Karena suami percaya segala yang dibeli adalah untuk keperluan rumah tangga serta suaminya itu sendiri. Seperti membeli produk kecantikan, baju, tas, sepatu guna menunjang penampilan istri yang selalu tampil cantik dimata suami baik siang ataupun malam.
6. Jaga Keharmonisan Komunikasi Bersama Suami
” Kunci utama kebahagiaan rumah tangga adalah komunikasi” , quotes seperti itu mungkin bisa jadi gambaran untuk pasangan tetap dalam hubungan yang harmonis. Komunikasi aktif bisa menjadi salah satu cara dimana ketika suami memiliki keluh kesah ataupun kebahagiaan begitupula sebaliknya dengan istri.
Pernikahan adalah pelajaran masing – masing karenanya kita tidak bisa menyamaratakan dengan orang lain. Namun dengan kita melihat, mendengar juga merasakan pasti memiliki pengalaman untuk menjaga komunikasi bersama – sama.
7. Terbuka Dalam Urusan Keuangan
Keuangan adalah urusan yang tidak bisa dikesampingkan dengan ururan lainnya. Tugas suami adalah memberikan nafkah lahir batin kepada istri dan anak – anak. Ketika tugas tersebut sudah ditunaikan oleh suami kepada istri maka keterbukaan merupakan satu kewajiban dalam rumah tangga.
Isrti harus bisa menjadi menejer keuangan yang paling sempurna dalam menerima maupun mengeluarkan dengan bijaksana. Tanpa ada satu rupiah pun yang disembunyikan istri dari suaminya. Hal tersebut bakal menjadi bahan permasalahan besar kalau tidak ada keterbukaan satu sama lain.
8. Rencanakan Tujuan Jangka Waktu Dekat Ataupun Jauh
Memang tugas manusia hanyalah berrencana ataupun membuat konsep seperti apa dimasa depan. Karena masih ada semesta yang menentukan segala apa yang terbaik bagi mahkluknya. Namun tak ada salahnya dalam rumah tangga membuat rencana tujuan dalam jangka waktu dekat ataupun jauh.
Dengan adanya perencanaan yang matang maka baik suami ataupun istri pasti memiliki semangat untuk mencapai segala impian yang dicita – citakan besama. Kebutuhan primer, sekunder, tersier bisa jadi list didalam rencana besar rumah tangga.
9. Hormat Terhadap Orang Tua Suami
Karena pada pelantaranya kita adalah manusia yang terlahir dari adanya ibu juga ayah didunia ini. Maka sudah sepantasnya untuk selalu menghormati mereka selagi mereka hidup. Seorang istri yang memiliki orang tua ketika menikah akan menambah orang tua baru dari suaminya.
Dengan istri menghormati orang tua siami sebagaimana istri hormat kepada orang tua kandungnya ini akan membuat suami bahagia serta merasa dihargai dengan cara yang dilakukan kepada orang tua suami.
10. Selalu Meminta Izin Suami Saat Hendak Keluar Rumah
Tidak ada tuntutan kepada istri untuk bekerja membantu finansial suami didalam rumah tangga. Di era modern ini banyak istri yang multi talenta bisa mengurus rumah tangga dan bekerja sebagai karyawan diluar rumah. Nah hal tersebut bukan berarti tidak boleh dilakukan istri justru sangat boleh dengan syarat istri selalu meminta izin kepada suami saat hendak meninggalkan rumah.
Izin suami adalah izin semesta akan kelancaran urusan istri diluar rumah. Yakin ketika istri keluar dengan mengantongi izin suami sepulangnya istri dirumah akan membawa satu keikhlasan dalam menjalani segala bentuk aktivitas.
11. Tutupi Kekurangan Suami
Manusia bukanlah mahkluk yang sempurna melainkan memiliki banyak kekurangan yang bisa dilihat secara langsung namun ada juga yang tak kasat mata. Begitupun suami, setiap pribadi suami pasti memiliki kekuragan yang disebut dengan aib. Cara istri membahagiakan suami adalah bisa dengan menutupi segala bentuk kekurangan yang ada pada diri suami.
Justru tugas seorang istri lebih jauh adalah menjadi baju ketika suami tidak memakainya. Menjadi selimut penghangat saat suami merasa kedinginan. Hal itu merupakan gambaran betapa pentingnya seorang istri menjaga rapat – rapat kekurangan suami dari pihak dalam maupun luar rumah tangga.
12. Jadilah Madrasah Pertama Bagi Anak – Anak
Terlahirnya seorang anak manusia kealam dunia ini merupakan kertas putih yang memerlukan bimbingan berupa kecerdasam pemikiran, emosiolan, serta spiritual. Suami akan merasa bahagia ketika melihat istri yang dicintainya bisa menjadi madrasah pertama yang baik bagi anak keturunannya.
Mampu mengurus anak, membimbing, memberi pelajaran sampai menuntun anak sehingga tumbuh menjadi seorang anak yang mampu membahagiakan kedua orang tua. Menyemarkan manfaat kepada banyak orang dilingkungan sekitar tempat tinggal. Menjadi anak yang berguna bagi nusa, bangsa dan agama.
13. Pintar Membuat Masakan Favorit Suami
Masakan ibu adalah masakan paling enak didunia itu adalah ungkapan banyak anak didunia ini ketika makan masakan yang dimasak langsung oleh ibunya. Kenapa tidak diaplikasikan dari istri kepada suaminya?
Dengan pintar membuat masakan favorit suami dirasa ini cukup untuk membahagiakan suami dari sisi lain didalam hidup berumah tangga. Buatkan masakan dengan sepenuh hati ciptakan rasa terbaik yang bisa membuat lidah suami terus menerus makan masakan yang dimasak oleh istri.
14. Mampu Menjaga Kehormatan Suami
Suami memang bukan raja ataupun dewa yang ada dimuka bumi ini. Begitupula istri bukan mahkluk yang rendah, dilihat dari sejarah seorang wanita itu terlahir dari tulang rusuk lelaki. Dari situ kita bisa ambil pelajaran bahwa tidak ada yang harus merasa paling atas dan harus mendapatkan prioritas.
Dalam hal rumah tangga suami adalah kepala dalam rumah tangga, nahkoda kapal yang perlu membawa kedermaga kebahagiaan. Hal itulah menjadi alasan kenapa istri harus hormat kepada suami yang menjadi pendamping hidupnya. Ingat suami pula jangan pernah membawa istri kearah yang tidak direstui semesta.
15. Berikan Sentuan Ranjang Terbaik
Terakhir dan yang paling utama cara istri membahagiakan suami adalah dengan memberikan sentuhan ranjang terbaik. Urusan seperti ini adalah urusan yang sangat kursial karena sudah banyak fakta menyebutkan bahwa perceraian timbul dari kurangnya hubungan malam suami dengan istri.
Peranan aktif baik istri maupun suami ketika menunaikan kewajiban batin dirasa sangat perlu menciptakan keharmonisan bagi pasangannya. Timbulkan rasa percaya diri seorang istri untuk membahagiakan suami baik siang ataupun malam.
Seperti itulah ulasan tentang bagaimana cara istri untuk membahagiakan suami tercinta, memenuhi segala kebutuhan lahir juga batin yang diperlukan suami. Menjaga hubungan baik didalam rumah tangga. Terima kasih semoga bermanfaat.